Apa Itu Cat Tekstur | Pengertian Cat Tekstur

Kami adalah General Painting Contractor melayani segala macam pengecatan. Dan salah satu bentuk layanan kami adalah pengecatan cat tekstur.


Apa Itu Cat Tekstur?
Cat tekstur merupakan komponen material yang terdiri dari bahan pasir dan semen serta komposisi bahan campuran lainnya yang mempunyai sifat kasar pada lapisan permukaannya. Singkatnya cat tekstur adalah sebagai alternatif pengganti cat polos, bedanya cat tekstur memiliki tampilan yang kasar seperti sebuah plesteran dinding yang di kamprot.

Apa Fungsi dan manfaat cat tekstur?
Secara fungsi cat tekstur sebagai alternatif lain selain cat polos pada umumnya, namun yang lebih utama adalah sebagai lapisan yang mampu menutup dinding retak dan bergelombang. Lalu manfaat dari cat tekstur itu sendiri dapat membuat dinding terlihat lebih kokoh, elegan, berkarakter serta bergaya natural.

Untuk apa saja cat tekstur digunakan?
Yang pasti cat tekstur digunakan untuk mempercantik dan memperindah dinding, sehingga tampilannya berbeda pada jenis finishing lainnya. Selain untuk mempercantik dan memperindah, umumnya cat tekstur digunakan untuk keperluan bagian-bagian dinding yang tampak dari permukaan luar, seperti dinding pagar, dinding façade, dinding kavling, dinding samping, dinding belakang, dinding atas kolam renang maupun bagian dinding lainnya. Selain di fungsikan untuk dinding area luar (eksterior) juga bisa untuk area dalam (Interior), Semua tergantung dan dapat disesuaikan dengan selera atau keinginan.

Ada berapa jenis bahan dan motif Cat tekstur?
Pada umumnya jenis bahan cat tekstur terdiri dari dua bahan yakni jenis  pasir dan pasta. Dan untuk motifnya terdiri dari beraneka ragam seperti:
1. Cat tekstur pasir kasar, sedang dan halus
2. Cat tekstur Pasir arturo
3. Cat tekstur pasir natural
4. Cat tekstur gosok
5. Cat tekstur abstrak
6. Cat tekstur kamprot
7. Cat tekstur spray/semprot
8. Cat tekstur 1 warna, 2 warna dan multi warna
9. Cat tekstur rintik hujan, dan lain-lain.

Beberapa bentuk dan rupa cat tekstur

Contoh gambar cat tekstur

Macam-macam cat tekstur

aneka motif cat tekstur


Dimana dan bagaimana cara mendapatkan cat tekstur?
Kami menyediakan bahan dan sekaligus jasa cat tekstur, sehingga bagi Anda yang sedang mencari bahan dan tenaga untuk pemasangannya dapat langsung menghubungi kami, sehingga anda tidak perlu repot lagi mencarinya. Kami hadir sebagai partner yang selalu siap melayani kebutuhan Anda. Dan tentunya bersama kami Anda dapat mewujudkan keinginan yang sesuai kebutuhan Anda saat ini.

Terimakasih atas kunjungan Anda.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengecatan Motif Awan | Lukis Gambar Langit-Langit

Jasa Cat Dinding Interior | Pengecatan Dinding Dalam